Cara Mengatasi Widget Yang Terkunci / Tidak Bisa Dihapus Melalui Dashboard Blogger

Cara Mengatasi Widget Yang Terkunci / Tidak Bisa Dihapus Melalui Dashboard Blogger - Salah satu cara untuk memaksimalkan kinerja blog yang dikelola adalah dengan memilih template terbaik dan memasang beberapa widget pada blog tersebut sesuai dengan kebutuhan. Di internet, kita bisa dengan mudah menemukan berbagai jenis template, baik yang versi gratis maupun premium.

Cara Mengatasi Widget Yang Terkunci / Tidak Bisa Dihapus Melalui Dashboard Blogger
Cara Mengatasi Widget Yang Terkunci / Tidak Bisa Dihapus Melalui Dashboard Blogger

Sebagai seorang blogger, kita tentu telah terbiasa melakukan bongkar pasang widget pada setelah tata letak dashboard blogger. Apalagi pada saat kita baru membuat blog baru atau mengganti template. Hal ini untuk menyesuaikan tampilan blog dan memudahkan pengunjung saat mengakses blog.

Menghapus, mencopot, atau sekedar mengganti widget merupakan hal yang sangat sering dilakukan karena prosesnya memang sangatlah mudah untuk dilakukan. Namun kadang kita memang sering menemukan ada beberapa widget yang keberadaannya tidak bisa dihapus lewat menu Tata Letak dashboard blogger.

Bagi yang belum mengetahui Tips dan Trik menghapusnya, tentu hal ini sangatlah menyulitkan. Disisi lain kita memang tidak menginginkan memasang widget tersebut pada blog yang dimiliki tetapu ketika akan dihapus, tidak terdapat tombol hapus pada menu setelannya.

Cara Mengatasi Widget Yang Terkunci / Tidak Bisa Dihapus Melalui Dashboard Blogger

Penyebab dari tidak bisa dihapusnya beberapa widget pada template, khususnya untuk template yang baru di download adalah disebabkan oleh widget tersebut memang dikunci oleh pembuatnya. Status Locked widget pada template tersebut jika kita lihat lewat mode Edit HTML adalah True.

Lalu bagaimana cara menghapusnya?

Untuk cara menghapusnya, langkahnya sangatlah mudah, kita hanya perlu mengubah status Locked widget tersebut dari True menjadi False.

Langkah-langkah untuk mengubahnya adalah sebagai berikut :

  1. Masuk ke Dasboard Blogger.
  2. Pilih Tema/Template - Edit Tema.
  3. Ingat nama widget yang terkunci dan ingin dihapus. Untuk lebih mempercepat pencarian, tekan CTRL + F, ketikan nama template dan Enter.
  4. Setelah menemukan letak widget tersebut pada HTML template, ubah status Locked widget dari True menjadi False.
  5. Setelah itu Simpan.
  6. Sekarang masuk ke Menu Tata Letak, pilih widget yang akan dihapus. Maka pilihan hapus sekarang telah muncul. Klik hapus untuk menghapus widget tersebut.
  7. Untuk lebih jelanya, lihat gambar diatas.

Mudah bukan? Demikian artikel mengenai Cara Mengatasi Widget Yang Terkunci / Tidak Bisa Dihapus Melalui Dashboard Blogger. Semoga bermanfaat.


Previous
Next Post »

1 komentar:

reza
admin
April 21, 2022 at 12:49 AM ×

akhirnya kelar juga masalahku

Kuota Internet

Congrats bro reza you got PERTAMAX...! hehehehe...
Reply
avatar